PorosKota.com – Berikut ini daftar 17 varian Haagen-Dazs yang dilarang beredar oleh .

BPOM menghentikan peredaran mulai 19 Juli 2022.

Menurut European Union Rapid Alert System for Food and Feed (EURASFF), es krim Haagen-Dazs mengandung Etile Oksida (EtO) dengan kadar yang melebihi batas yang diizinkan.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Penarikan es krim Haagen-Dazs rasa vanila juga terjadi di Prancis dan Singapura.

Di Indonesia, BPOM meminta importir melakukan penarikan dari peredaran es krim Haagen-Dazs lainnya yang mengandung perisa vanila sampai produk dipastikan aman.

Selengkapnya, simak daftar di bawah ini, dikutip dari laman Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM).

Daftar 17 Varian Es Krim Haagen-Dazs yang Ditarik oleh BPOM

1. Es Krim Rasa Vanila (Vanilla Flavoured Ice Cream): 100 ml dan 473 ml

2. Es Krim Rasa Vanila (Vanilla Ice Cream): 9,46 liter

3. Es Krim Rasa Karamel Gurih (Salted Caramel Ice Cream): 100 ml dan 473 ml (mengandung perisa vanila)

4. Es Krim Dengan Kukis dan Krim (Ice Cream with Cookies and Cream): 100 ml dan 473 ml (mengandung perisa vanila)

5. Es Krim dengan Kukis dan Krim (Cookies & Cream Ice Cream Stick Bar): 80 ml (mengandung perisa vanila)

6. Es Krim dengan Kukis dan Krim (Cookies and Cream Ice Cream): 9,46 liter (mengandung perisa vanila)

7. Es Krim dengan Teh Hijau Lapis Cokelat dan Kacang Almond (Matcha Green Tea & Almond Ice Cream): 69 g/ 80 ml (mengandung perisa vanila)

8. Es Krim Dengan Taburan Kacang Makadamia Renyah (Macadamia Nut Brittle Ice Cream): 69 gram (mengandung perisa vanila)

9. Es Krim Rasa Coklat Hitam Ganache & Kacang Almond (Dark Chocolate Ganache & Almond Ice Cream): 100 ml dan 473 ml (mengandung perisa vanila)

10. Es Krim Rasa Coklat Hitam Ganache dan Kacang Almond (Dark Chocolate Ganache and Almond Ice Cream): 9,46 liter (mengandung perisa vanila)

11. Es Krim Rasa Coklat Belgia (Ice Cream Belgian Chocolate): 100 ml dan 473 ml (mengandung perisa vanila)

12. Es Krim Rasa Cokelat Belgian (Belgian Chocolate Ice Cream): 9,46 liter (mengandung perisa vanila)

13. Es Krim Rasa Vanilla Karamel dengan Taburan Kacang Almond (Vanilla Caramel Almond Ice Cream): 80 ml (mengandung perisa vanila)

14. Es Krim Rasa Coklat dengan Taburan Almond Coklat (Chocolate Choc Almond Ice Cream): 80 ml (mengandung perisa vanila)

15. Es Krim Rasa Bluberi (Blueberries & Cream Ice Cream): 100 ml dan 473 ml (mengandung perisa vanila)

16. Es Krim dengan Biskuit Karamel dan Krim: 100 ml dan 473 ml (mengandung perisa vanila)

17. Es Krim dengan Biskuit Karamel dan Krim: 9,46 liter (mengandung perisa vanila).

Es krim Haagen-Dazs yang tidak termasuk dalam dafter terlarang di atas masih diperbolehkan beredar karena tidak mengandung perisa vanila dan/atau .

Mengapa Es Krim Haagen-Dazs Rasa Vanila Ditarik BPOM?

BPOM menjelaskan alasan penarikan es krim Haagen-Dazs rasa vanila.

Kandungan Etilen Oksida dalam produk tersebut adalah pestisida yang berfungsi sebagai fumigen.

Codex Allimentarius Commision (CAC) sebagai organisasi internasional di bawah WHO/FAO belum mengatur batas maksimal residu EtO, sehingga pengaturannya di tiap negara beragam.

Jika masyarakat menemukan produk es kirm merk Haagen-Dazs rasa vanila atau dengan varian yang mengandung perisa vanila tersebut masih beredar, agar melaporkan ke BPOM melalui Contact Center HALOBPOM atau Unit Layanan Pengaduan Konsumen (ULPK) Balai Besar/Balai/Loka POM di seluruh Indonesia.

Saat ini, BPOM terus melakukan monitoring dan pengawasan pre- dan post-market terhadap sarana dan produk yang beredar untuk perlindungan terhadap kesehatan masyarakat dan menjamin produk yang terdaftar.